Dasar Java : Anotasi – Anotasi built-in di Java – @Override

Oleh : Reza Ervani

بسم الله الرحمن الرحيم

Anotasi @Override digunakan diatas metode yang meng-override metode di superclass. Jika metode tidak cocok dengan sebuah metode di superclass, kompailer akan memberikan kita error.

Anotasi @Override tidak diperlukan dalam rangkat meng-override metode di suatu superclass. Tapi adalah ide yang baik untuk menggunakannya. Jika seseorang merubah nama dari metode yang di-override di superclass, maka metode di subclass tidak akan lagi meng-override metode tersebut. Tanpa anotasi @Override kita tidak akan mengetahui hal itu. Dengan anotasi  @Override kompiler akan memberitahukan kepada kita bahwa metode di subclass tidak meng-override metode apapun di superclass.

Berikut contohnya :

public class MySuperClass {

    public void doTheThing() {
        System.out.println("Do the thing");
    }
}

public class MySubClass extends MySuperClass{

    @Override
    public void doTheThing() {
        System.out.println("Do it differently");
    }
}

Dalam kasus metode doTheThing() di MySuperClass merubah signatur sehingga metode yang sama di subclass tidak lagi meng-override metode tersebut, maka kompailer akan menghasilkan error.

About Reza Ervani 430 Articles
Adalah pendiri programming.rezaervani.com -

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.