Dasar Java : String – Membuat String

Oleh : Reza Ervani

بسم الله الرحمن الرحيم

Tipe String Java dapat berisi suatu urutan (string) karakter. String adalah cara kita bekerja dengan teks di Java

String di Java diwakili secara internal menggunakan bytes, dienkode sebagai UTF-16. UTF-16 menggunakan 2 byte untuk mewakili suatu karakter tunggal. UTF adalah suatu enkoding karakter yang dapat mewakili karakter dalam banyak bahasa.

Membuat Suatu String

String di Java adalah objek. Karenanya kita perlu menggunakan operator new untuk membuat suatu objek string yang baru. Berikut contohnya :


String myString = new String("Hello World");

Teks yang ada didalam tanda petik adalah teks yang akan dikandung oleh objek String tersebut

Java memiliki cara yang lebih pendek untuk membuat suatu String baru. Yakni seperti berikut :


String myString = "Hello World";

Cara tersebut lebih pendek karena tidak mendeklarasikan new String. Suatu string yang baru dibuat dibelakang layar oleh kompiler.

Jika anda menggunakan string yang sama (misalnya “Hello World”) pada deklarasi variabel String yang lain, kompailer Java mungkin hanya akan membuat satu objek String dan membuat berbagai variabel yang berbeda yang mencantumkan konstanta string tersebut merujuk ke objek String yang sama. Misalnya seperti contoh berikut :


String myString1 = "Hello World";
String myString2 = "Hello World";

Dalam kasus tersebut, kompailer java akan membuat kedua  myString1 dan myString2 menunjuk ke objek String yang sama. Jika kita tidak ingin melakukan hal tersebut, maka kita dapat menggunakan operator new seperti berikut :


String myString1 = new String("Hello World");
String myString2 = new String("Hello World");

About Reza Ervani 430 Articles
Adalah pendiri programming.rezaervani.com -

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.