
Oleh : Reza Ervani
بسم الله الرحمن الرحيم
Contoh sebuah dokumen HTML adalah seperti berikut :
01 02 03 04 05 06 07 08 09 10 | <! DOCTYPE html> < html > < body > < h1 >Ini Heading</ h1 > < p >Ini Paragraf.</ p > </ body > </ html > |
Penjelasan
- Deklarasi DOCTYPE mendefinisikan tipe dokumen
- Teks antara <html> dan </html> mendeskripsikan halaman web
- Teks antara <body> dan </body> adalah konten halaman yang terlihat di browser
- Teks antara <h1> dan </h1> ditampilkan sebagai heading
- Teks antara <p> dan </p> ditampilkan sebagai paragraf
Apa Itu HTML ?
HTML adalah bahasa untuk mendeskripsikan sebuah halaman web
- HTML adalah kependekan dari Hyper Text Markup Language
- HTML adalah suatu bahasa markup
- Sebuah bahasa markup adalah serangkaian tags markup
- Tag-tag mendeskripsikan isi dokumen
- Dokumen HTML berisi tag HTML dan plain text
- Dokumen HTML juga disebut halaman web
Tag-tag
Tag markup HTML biasanya disebut Tag HTML
- Tag-tag HTML adalah kata kunci (tag names) yang berada antara dua kurung siku (seperti <HTML>)
- Tag-tag HTML normalnya ada dua pasang seperti <p> dan </p>
- Tag pertama di pasangan tersebuat adalah tag mulai, dan tag kedua adalah tag akhir
- Tag penutup ditulis dengan garis miring sebelum nama tag
- Tag mulai dan akhir juga disebut tag pembuka dan tag penutup
Leave a Reply