Oleh : Reza Ervani
بسم الله الرحمن الرحيم
Metadata Konfigurasi Spring
Kontainer Spring IoC secara total terpisah dari format dimana metadata konfigurasi sesungguhnya ditulis. Ada tiga metode penting berikut ini untuk menyediakan metadata konfigurasi ke kontainer Spring :
- File konfigurasi berbasis XML
- Konfigurasi berbasis annotasi
- Konfigurasi berbasis Java
Berikut contoh file konfigurasi dengan definisi bean yang berbeda-beda termasuk lazy initialization, metode inizialiation dan metode destruksi :
<?xml version="1.0" encoding="UTF-8"?> <beans xmlns="http://www.springframework.org/schema/beans" xmlns:xsi="http://www.w3.org/2001/XMLSchema-instance" xsi:schemaLocation="http://www.springframework.org/schema/beans http://www.springframework.org/schema/beans/spring-beans-3.0.xsd"> <!-- Pendefisinian bean sederhana --> <bean id="..." class="..."> <!-- kolaborator dan konfigurasi untuk bean ditempatkan disini --> </bean> <!-- Definisi bean dengan lazy init --> <bean id="..." class="..." lazy-init="true"> <!-- kolaborator dan konfigurasi untuk bean ditempatkan disini --> </bean> <!-- Definisi bean dengan metode inisialisasi --> <bean id="..." class="..." init-method="..."> <!-- kolaborator dan konfigurasi untuk bean ditempatkan disini --> </bean> <!-- Definisi bean dengan metode destruksi --> <bean id="..." class="..." destroy-method="..."> <!-- kolaborator dan konfigurasi untuk bean ditempatkan disini --> </bean> <!-- definisi bean yang lain ditempatkan disini --> </beans>
Untuk lebih bisa memahami, silahkan praktekkan contoh yang ada di web ini.
Kita akan membahas konfigrasi berbasis Anotasi pada bagian yang terpisah agar kita dapat memahami lebih banyak lagi konsep Spring sebelum kita memulai pemrogramman lebih jauh dengan Spring Dependency Injection dengan Annotasi.
Leave a Reply