Dasar Java : Exception – Block try

Oleh : Reza Ervani

Rujukan :

  1. http://docs.oracle.com/javase/tutorial/essential/exceptions/try.html

بسم الله الرحمن الرحيم

Langkah pertama dalam membangun penangan eksepsi/exception handler adalah menutup kode yang mungkin menghasilkan eksepsi didalam blok try. Secara umum, blok try terlihat seperti berikut :

[code language=”java”]

try {
code
}
catch and finally blocks . . .

[/code]

Segmen dalam contoh tersebut (berlabel code) berisi satu atau lebih baris kode legal yang dapat menghasilkan eksepsi. (Blok catch dan finally dijelaskan dalam tutorial berbeda).

Guna membangun sebuah exception handler untuk metode writeList dari class ListOfNumbers, tutup statement exception-throwing dari metode writeList didalam blok try. Ada lebih dari satu cara untuk melakukan hal ini. Kita dapat meletakkan tiap baris kode yang mungkin menghasilkan eksepsi dalam blok try dan sediakan exception handler untuk masing-masing. Atau, kita dapat meletakkan semua kode writeList didalam satu blok try dan hubungkan beragam handler dengannya. Contoh berikut menggunakan satu blok try untuk seluruh metode dikarenakan kode sangat pendek.

[code language=”java”]

private List<Integer> list;
private static final int SIZE = 10;

PrintWriter out = null;

try {
System.out.println("Entered try statement");
out = new PrintWriter(new FileWriter("OutFile.txt"));
for (int i = 0; i < SIZE; i++) {
out.println("Value at: " + i + " = " + list.get(i));
}
}
catch and finally statements . . .

[/code]

Jika suatu eksepsi muncul didalam blok try, eksepsi tersebut ditangani oleh exception handler yang berhubungan dengannya. Untuk menghubungkan suatu exception handler dengan blok try, kita mesti menempatkan blok catch setelahnya. Blok Catch akan dibahas dalam tutorial yang berbeda.

Bersambung insya Allah (reza@rumahilmu.or.id)

About Reza Ervani 426 Articles
Adalah pendiri programming.rezaervani.com -

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.